Wisuda Sarjana Ke-63 dan Magister Ke-25 ITATS dilaksanakan Secara Drive Thru

 

Hello Sobat #ICDC!
Pagi yang cerah bagi para calon wisudawan ITATS karena hari ini (19/12) Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya (ITATS) melaksanakan upacara wisuda Sarjana ke 63 dan Magister ke 25. Mengusung konsep yang sama dengan wisuda periode I tahun ini, wisuda kali ini juga dilaksanakan secara drive thru. Wisuda drive thru masih terdengar asing di telinga masyarakat, mengusung konsep layaknya sedang memesan fast food secara drive thru.
.
Konsep upacara wisuda yang baru ini juga tidak terlepas karena adanya Pandemi Covid-19. Oleh karena itu, alih-alih tidak mengusung konsep wisuda daring seperti halnya kampus lain di Indonesia bukan berarti kampus ITATS melupakan protokol kesehatan Covid-19. Wisuda drive thru ini tetap menerapkan protokol kesehatan tersebut, seluruh wisudawan dan jajaran senat memakai masker dan face shield, tentu saja sebelumnya sudah dilakukan cek suhu dan penyemprotan sanitizer. Semoga dengan ini, semua yang hadir dalam upacara wisuda tetap sehat dan dilindungi Tuhan YME.
.
Tak lupa, ITATS Career Development Center (ICDC) turut mengucapkan Selamat Wisuda, Happy Graduation untuk seluruh Wisudawan/i Sarjana ke 63 dan Magister ke 25. Semoga ilmu yang diperoleh bisa bermanfaat bagi nusa dan bangsa, sukses dunia pasca kampus serta menjadi lulusan yang diidamkan oleh para perusahaan top nasional maupun global.

Ikuti Media Sosial ICDC:
Website: icdc.itats.ac.id
Instagram: @icdc_itats